• Welcome

    SELAMAT DATANG DI BLOG RESMI PUSAT INFORMASI DAN DISKUSI

    Selamat Datang di Virtual Study Dosenmuda.org

    Wednesday 12 September 2018

    kisah Inspiratif"muda, cantik dan pandai berbisnis"

    kisah Inspiratif"muda, cantik dan pandai berbisnis"

    Khoiri Anas atau biasa dipanggil Anas adalah seorang wirausaha muda berusia 21 tahun yang memulai usahanya dengan menjadi seorang Reseller penjual pakaian batik hasil jahitan tetangganya secara Online sejak lulus SMK Jurusan Tehnik Komputer Jaringan tahun 2016 silam. Berkat kerja kerasnya dan pandai melihat peluang usaha yang ada, saat ini ia mampu untuk mengembangkan usahanya dengan memproduksi sendiri barang yang akan dijualnya, mulai dari memotong bahan hingga menjahit ia lakukan sendiri. Bisnis yang ia geluti ini tidak hanya baju wanita ataupun pria, tetapi sudah merambah hingga bawahan wanita seperti rok jeans, celana kantor, celana baggy. Dari usaha tersebutlah, omzet bersih yang mampu ia dapat rata-rata mencapai Rp. 3.000.000. Ia pun saat ini telah mampu mempekerjakan kurang lebih 10 orang penjahit yang membantunya dalam meproduksi barang yang akan dijual.

    Kendala demi kendala pun pernah ia hadapi dalam menjalankan usahanya tersebut, mulai dari banyaknya bahan baku yang cacat atau rusak, hingga ditipu oleh konsumen. Itu semua ia hadapi karena ia tahu bahwa semuanya sudah menjadi resiko bagi setiap wirausaha. Ia hanya berharap bahwa kelak usahanya akan terus berkembang hingga ia mampu membuka kios sendiri untuk memasarkan dagangannya.

    Penulis
    Nama   : Anggi Pitri Pebriyanti
    Nim     : 2013116095
    Kelas   : Kewirausahaan F

    No comments:

    Post a Comment

    Tentang Dosenmuda.org

    Tentang Kami Bantuan Karir Kontak Kami

    Penghasilan tambahan

    Anda bisa mengajar secara online atau offline (datang ke rumah mahasiswa) dan raih penghasilan jutaan rupiah.

    Ikuti Kami Di

    Dosenmuda.org menyediakan kursus-kursus berkualitas (Massive Open Online Courses) yang dibawakan oleh para instruktur terbaik bangsa di platform berbasis online yang dapat diakses secara GRATIS sampai ke seluruh pelosok Indonesia.